Jika Anda pengguna Spotify biasa dan ingin membuat playlist secara otomatis berisi trek-trek favorit, cobalah Scala, alat luar biasa yang memungkinkan Anda menandai lagu-lagu yang Anda sukai dan membuang lagu yang tak ingin Anda dengarkan.
Cara kerja Scala sederhana. Yang harus Anda lakukan adalah menggesek ke kiri atau ke kanan jika Anda suka atau tidak suka lagu yang muncul di layar. Cara kerjanya mirip dengan aplikasi matching pasangan (seperti Tinder). Dalam hal ini, Anda bisa menilai opsi dengan mengetuk emoji sedih atau senang.
Di sisi lain, Anda juga bisa secara langsung menandai lagu yang ingin ditambahkan ke playlist. Playlist akan terus di-update saat Anda memberi peringkat lagu yang muncul. Untuk memunculkan info album suatu trek, ketuk kover albumnya.
Membuat playlist sendiri di Spotify jadi lebih mudah berkat Scala. Dengan sistemnya yang intuitif dan kemampuan mendeteksi lagu favorit, Anda bisa dengan mudah mengumpulkan banyak trek yang Anda sukai.
Persyaratan (Versi terbaru)
- Memerlukan Android 4.1, 4.1.1 ke atas
Komentar
Belum ada opini mengenai Scala. Jadilah yang pertama! Komentar